18-Oct-2019
Fantastic Beast 3: Akankah Jadi Lebih Dahsyat?
Kisah Newt Scamander, Jacob Kowalski, Grindelwald, dan Dumbledore dalam franchise Fantastic Beasts memang masih akan terus berlanjut. Namun, Potterhead nampaknya masih harus bersabar nih. Saat ini, J.K Rowling masih bekerja keras menulis naskah film ketiga dan berusaha membuat film terbarunya ini lebih baik.
Proses Syuting Tertunda
Proses syuting Fantastic Beasts 3 awalnya direncanakan akan mulai pada Juli 2019 tapi tertunda karena ternyata butuh lebih banyak persiapan. Eddie Redmayne, pemeran Newt Scamander seperti dilansir dari CinemaBlend, mengatakan bahwa proses syuting film ini baru akan dimulai pada awal tahun 2020 dan ia merasa sangat antusias! Ia bilang kalau benar ceritanya masih ditulis dan ia belum mendapatkan naskahnya.
Bakal Lebih Dahsyat
Nah, tentunya persiapan itu dibutuhkan supaya film ketiga ini bisa lebih baik. Kabarnya menurut aktor Dan Fogler, pemeran No-Maj Jacob Kowalski, film ini nantinya bakal lebih dahsyat lho dibandingkan dengan Fantastic Beasts and Where to Find Them dan Fantastic Beasts: Crimes of Grindelwald digabungkan sekaligus.
Baiklah, tampaknya fans mesti lebih sabar menunggu kelanjutan petualangan Newt Scamander dan kawan-kawan selanjutnya karena seperti yang sudah diumumkan sebelumnya pada April 2019, jadwal rilis resmi Fantastic Beast 3 jatuh pada 12 November 2021. Kita tunggu saja ya.
Sumber gambar: imdb.com - Fantastic Beast: Crimes of Grindelwald