15-Jan-2020
Berlayar & Hadapi Naga Demi Temukan Obat
Baru-baru ini Universal Pictures telah merilis trailer terbaru Dolittle. Sekilas adegan pembukaan trailer Dolittle menampilkan sesosok besar naga yang menyemburkan api. Nah, terungkap kemudian di akhir trailer kalau naga tersebut akan menyerang Dolittle dan kawan-kawan seperjalanannya itu.
Sinopsis Dolittle bercerita tentang petualangan Dr. John Dolittle bersama dengan kawan-kawan satwanya yang bisa berbicara itu mengarungi lautan menuju pulau demi mencari sebuah obat untuk sang ratu Inggris yang jatuh sakit.
Awalnya diberi judul lengkap The Voyage of Doctor Dolittle, film ini merupakan versi adaptasi terbaru dari buku serial tentang Dr. Dolittle yang ditulis oleh Hugh Lofting pada awal tahun 1920an, demikian dilansir dari Screenrant.
Film dengan format CGI hybrid ini juga menjanjikan petualangan seru Dolittle yang dengan kecerdikan dan keberaniannya berhadapan dengan para musuh lama dan menemukan berbagai mahkluk menakjubkan, termasuk naga tentunya.
Selain dibintangi oleh Robert Downey Jr. sebagai Dr. John Dolittle, film arahan sutradara Stephen Gaghan ini bakal diramaikan oleh kehadiran para aktor ternama seperti Ralph Fiennes, Antonio Banderas, Emma Thompson, Michael Sheen, Rami Malek, dan John Cena.
Jangan lewatkan Dolittle yang dijadwalkan tayang 15 Januari 2020. Baca juga artikel film terbaru lainnya di Cinépolis ya.
Sumber gambar: themoviedb.org – Dolittle/Universal Pictures